‘SAFARI KONSELING’ HMPS BKI IAIN KUDUS GOES TO PKBI JAWA TENGAH – MAUNATUL MUBAROK
'SAFARI
KONSELING’ HMPS BKI IAIN KUDUS GOES TO PKBI JAWA TENGAH – MAUNATUL MUBAROK'
KUDUS 2023 (masmas biasa),
Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan Konseling Islam (HMPS BKI) Institut
Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus melakukan kegiatan ‘Safari Konseling’ HMPS BKI
Goes PKBI Jawa Tengah & Maunatul Mubarok. Diikuti oleh 33 mahasiswa dan 3 pendamping
dari dosen Program Studi Bimbingan Konseling Islam (BKI).
Kepala Program Studi (Kaprodi) BKI IAIN Kudus
Fatma Khoirun Nida mengatakan, "kegiatan ini bisa menjadi media pengayaan
wawasan dan pengalaman mahasiswa di bidang layanan konseling sosial".
“Dalam kegiatan tersebut,
mahasiswa dapat memeperoleh kesempatan mengeksplorasi secara langsung
pengalaman pengelolaan layanan bimbingan konseling social yang ada di ke dua
lembaga tersebut,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Umum
HMPS BKI IAIN Kudus Rossi Sabiqotul Chasna menyampaikan, kegiatan ini selalu
dilaksanakan setiap tahunnya. Cuma kali ini sedikit berbeda dari tahun tahun
kemarin.
“Kegiatan ini bertujuan
untuk Meningkatkan pengetahuan Anggota Kepengurusan HMPS BKI 2023. Mempererat
tali silaturahmi dan menjalin kerjasama antara kepengurusan HMPS BKI 2023
dengan lembaga sosial kemasyarakatan. Menciptakan sarana pertukaran informasi
yang dapat menghasilkan wawasan dan pengalaman baru,” ucapnya.
Setelah melakukan kunjungan ke dua tempat tersebut, dilanjutkan dengan kunjungan ke masjid Agung Demak dan berziaroh ke makam Raden Fatah Demak.
Sedangkan, Ketua dalam kegiatan tersebut, Nadya Fauziah mengucapkan banyak Terima Kasih kepada semua pihak yang terkait, khususnya dosen yang telah mndampingi dalam kegiatan acara dari awal sampai akhir. Harapannya menambah dan memberikan pengalaman dan kita dapat terjun langsung ke tempat-tempat yang kita kunjungi tersebut.
“Saya selalu ketua
panitia mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada teman-teman dan dosen
pendamping atas waktu dan kerjasamanya sehingga acara safari konseling dapat
berjalan dengan lancar dan pulang dengan selamat sampai tujuan. Mohon maaf apabila
ada kekurangan selama acara berlangsung,” ucapnya.
kudus, 24 Agustus 2023
Comments
Post a Comment